Menikmati Musim Semi Di Jepang

By nanda - Februari 27, 2017

Halo Learning Gorgeous!


Sudah masuk Februari akhir nih, yakin mau melewatkan moment keindahan Bunga Sakura yang sedang merekah indah? Bunga sakura biasanya tumbuh pada suhu sekitar bulan Januari sampai Maret dan diramalkan akan tumbuh lebih cepat dibeberapa tempat dijepang. Waaah masih ada kesempatan nih learns! Dibagian Utara Jepang meskipun suhu pada bulan Desember lebih hangat dibandingkan dengan suhu rata-rata, di suhu bulan Januari diperkirakan akan lebih dingin dari suhu rata-rata pertahun loh learns! Jika pertumbuhan kuncup bunga berjalan dengan baik, maka bunga akan mekar pada umumnya.

Tanggal yang diantipasi tumbuhnya Sakura berdasarkan Prefktur (2017):





Waaah masih ada kesempatan nih learns untuk kalian dapat berlibur ke Jepang dan menikmati ke indahan bunga sakura.

Selain Hanami Festival ada beberapa festival yang dilaksanakan pada musim semi, seperti:

1. Omizutori Festival

Setiap tahun dimulai dari tanggal 1 Maret, selama 2 minggu, di aula utama Nigatsu-do, Kuil Todai-ji, Kota Nara diselenggarakann festival “Omizutori”. Festival ini digunakan sebagai bentuk Zange (penebusan dosa) dan berdoa untuk kedamaian dunia. Festival tradisional Buddha ini terus secara rutin diadakan sejak abad ke-8. Setelah Omizutori berakhir udara menjadi semakin hangat, oleh sebab itu festival ini sering disebut dengan “Haru wo Tsugeru Koji”, festival pembawa kabar musim semi.

Festival Omizutori diadakan di Kuil Todaiji, Nara. Biasanya diadakan di awal Bulan Maret selama dua minggu penuh, yang menjadi daya tarik utama festival ini adalah penyalaan obor raksasa (Otaimatsu) setinggi hampir 8 meter. Saking besarnya, cahaya dari apinya bisa menerangi kawasan Kuil Todaiji. Obor-obor raksasa ini dipercaya dapat menerangi kehidupan selama setahun ke depan. Omizutori sendiri adalah ritual mengambil air suci dari mata air dibawah Kuil Todaiji. Para pendeta melakukannya di hari ke-12 dan hari 13 festival. Air ini kemudian dibagi-bagikan kepada para pengunjung dan dapat didipercaya dapat menyembuhkan penyakit. Nama ritual mengambil air suci ini kemudian menjadi nama Festival Matsuri di Todaiji.

2. Hinamatsuri Festival

Pada tanggal 3 Maret ada festival Hinamatsuri. Pada saat festival ini banyak rumah di Jepang dihiasi dengan dekorasi boneka berpakaian bangsawan indah yang disebut "hina ningyo" (boneka hina). Festival ini adalah untuk mengharapkan kesehatan dan pertumbuhan yang baik bagi anak perempuan. Di rumah yang memiliki anak perempuan selain Hina Ningyo juga diberi dekorasi bunga persik. Shirozake, Chirashizushi dan kerang bercangkan 2 yang disebut hamaguri yang dihidangkan dan dinikmati bersama keluarga.
Kuil Hokyoji (terletak di Distrik Kamigyo, Kota Kyoto) dianggap sebagai "Ningyo no Tera" (kuil boneka). Setiap tahunnya dari tanggal 1 Maret - 3 April di kuil ini dipamerkan boneka-boneka milik putri mahkota dari keluarga kerajaan. Pada tanggal 1 Maret (dari jam 11.00-11.30), dekorasi boneka Hina Ningyo di letakkan di aula utama kuil, kemudian diadakan pertunjukkan seperti Nihon Buyo (tarian tradisional Jepang) dan pertunjukkan musik dengan biwa (Kecapi Jepang).

3. Yabusame Shinji Festival

Setiap tanggal 3 Mei di Kuil Shimogamojinja, Distrik Sakyo, Kota Kyoto sebelum diselenggarakan "Aoi Matsuri" pada tanggal 15 Mei, diselenggarakanlah "Yabusameshinji". Festival ini adalah festival menunggang kuda yang berlari dengan cepat, sambil membawa busur dan anak panah untuk kemudian memanah pada sasaran. Pemanah mengenakan pakaian bangsawan zaman dahulu, menunggang kuda sambil memanah dengan sasarannya sejauh 35m. Dimana jarak antat sasaran adalah 100 m sebanyak 3x. Festival ini merupakan pertunjukkan yang heroik dan diadakan dari jam 13.00 - 15.30. Anda bisa melihat pertunjukkan ini secara gratis.

Waaah seru-seru banget yaah festivalnya? pasti mupeng banget kan bisa ikut merayakan festival ini disana? Untuk kalian yang ingin pergi berlibur ke Jepang HIS online travel adalah pilihan yang tepat!

Mengapa harus H.I.S?

1. H.I.S memiliki jaringan mendunia dengan total 147 perusahaan di seluruh dunia dan 272 cabang di Jepang yang pastinya akan menjamin kenyaman berlibur kalian.
2. H.I.S memberikan informasi secara rinci karena HIS merupakan travel profesional untuk melayani perjalanan ke Jepang.
3. H.I.S dapat melayani seluruh kebutuhan untuk berlibur ke Jepang, mulai dari reservasi hingga hari keberangkatan kalian.
4. H.I.S dapat mengatur last minute booking.
5, H.I.S menjamin kemudahan kalian untuk mengurus VISA Jepang.




H.I.S juga menyediakan beberapa Paket Tour Jepang loh learns! Dari yang individual sampai Group Tour!



Yaps! harga yang ditawarkan sangatlah beragam dan bervariasi yang pastinya pas banget untuk liburan kalian kan learns? rasanya pasti pengen cepat-cepat meluncur ke Jepang. Yuk cuss cekidot di sini yaaa!


See you my next blog 💖

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar